semua tentang kehidupan

hidup kita itu singkat, selalu berusaha untuk memperbaiki diri adalah cara terbaik yang harus dilakukan.
ALLAH always in My Heart

Translate

Rabu, 06 November 2013

Cenayang dan Malaikat Tanpa Sayap

Ketika kau anggap aku cenayang mu, itu salah sayangg. karena sebenarnya aku hanya stalker mu, yang menguntit kemanapun kamu pergi, yang menguntit semua kegiatanmu, kau tau kenapa? ego ku menjawab karena aku yang masih peduli terhadapmu.
bohong rasaya ketika aku katakan, aku rela kau bahagia dengan yang lain tanpa diriku. karena sebenarnya aku sangat cemburu sayangg, ketika kau bersama yang lain dan itu bukan aku.
Sayangg, aku masih akan selalu mengingat ketika kau katakan "jika aku seorang malaikat, aku rela memotong sayapku agar aku bisa merasakan pedihnya hidup didunia bersamamu" kau tau? itu kalimat termanis yang kau ucapkan untukku, yah cenayang mu ini. namun, sayang aku tak benar-benar bisa menjadi seorang cenayang. karena aku tak tau apa itu benar yang kau ucapkan? apa itu adalah ucapan dari hatimu? atau kau hanya ingin melihatku bahagia dalam keadaan semu?
Malaikat tanpa sayapku, aku berharap terlalu tinggi bersamamu. Malaikat tanpa sayapku, tolong jangan buat aku menjadi pengharap dan pemimpi terlalu tinggi untuk bersamamu. karena ketika aku terbangun nanti, aku takut aku tidak bisa menemukanmu dalam kehidupan nyataku. aku takut ketika aku terbangun, aku harus kembali mencoba berjalan tanpa bantuanmu, aku takut ketika itu aku harus tertatih untuk kembali mencoba berlari, aku takut ketika engkau Malaikat tanpa sayapku hanya melihat aku dari kejauhan bersama dengan pasanganmu yang lain. Aku takut sayangg ...

Tidak ada komentar:

Posting Komentar